Sebelum melakukan rooting, kita mengenal dulu apa itu rooting android. diibaratkan Windows, rooting pada android bertujuan untuk mengaktifkan akun administrator, jadi rooting itu seperti melakukan perubahan registry pada android itu sendiri. karena sony xperia e c1505 ini termasuk keluaran baru, maka software untuk rooting belum terdapat pada web official dari sony.
Sebelum kita memulai melakukan rooting, terdapat dua cara yang dapat dilakukan. dua cara tersebut akan saya share disini apabila salah satu dari cara tersebut tidak bisa berjalan lancar atau gagal. lebih baik kalian siapkan dahulu beberapa peralatan dan komponen yang diperlukan.
Untuk cara 1, peralatannya:
1. Sony pc companion. bisa kalian unduh => disini.
2. Adb driver installer. kalian unduh => disini.
3. Impactor. kalian unduh => dsini.
4. Sebuah kabel data dan perangkat komputer.
Untuk cara 2, peralatannya:
1. Sony pc companion. bisa kalian unduh => disini.
2. Srsroot. kalian unduh => disini.
3. Adb driver installer. kalian unduh => disini.
4. Sebuah kabel data dan perangkat komputer.
Untuk cara 3, peralatannya:
1. Aplikasi root master, bisa kalian unduh disini.
Nah, jika peralatan dan komponen sudah kalian siapkan. mari kita mulai melakukan root pada sony xperia e c1505.
Untuk cara pertama:
1. Unduh sony pc companion dan lakukan install di komputer kalian. usahakan terdapat jaringan koneksi saat melakukan instalasi.
2. Aktifkan mode "USB debugging" pada android. jika kalian bingung, buka "Setting => Developer Options => Enable USB Debugging".
3. Jika kedua langkah diatas sudah kalian lakukan, colokkan atau sambungkan perangkat menggunakan kabel data ke komputer.
4. Unduh adb driver installer dan instal kemudian jalankan juga di komputer kalian. lakukan sampai berhasil.
5. Unduh impactor, dan ekstrack impactor. kemudian kalian jalankan "impactor.exe".
6. Setelah dijalankan, maka disana akan ada pilihan. kalian pilih yang "# drop SuperSU su to /System/xbin/su".
7. Tunggu sampai prosesnya selesai. jika sudah selesai, lepaskan kabel data dari komputer. kemudian kalian cari aplikasi supersu/superuser di google play.
8. Selesai cara pertama.
Apabila cara pertama tidak berhasil, coba cara kedua ini.
1. Unduh semua komponen yang ada pada cara 2 dan aktifkan mode "USB debugging" pada android. jika kalian bingung, buka "Setting => Developer Options => Enable USB Debugging".
2. Install aplikasi sony pc companion dikomputer, proses ini harus menggunakan koneksi internet. jadi, kalian harus hidupkan konkesi internet.
3. Install adb driver installer dan juga srsroot yang sudah kalian unduh diatas.
4. Jalankan aplikasi srsroot yang sudah terinstall dan jangan matikan koneksi internet kalian, karena membutuhkan koneksi internet.
5. Hubungkan kabel USB perangkat ke komputer. tunggu sampai proses penyambungan sudah di kenali oleh sony pc companion atau sudah terhubung.
6. Pada srsroot, kalian klik "root device (all methods)" dan kalian tunggu prosesnya sampai muncul gambar seperti ini. jika ada pesan seperti tersebut, jangan kalian tekan "ok" terlebih dahulu.
7. Maka unlock pada sony akan muncul, sehingga kalian bisa melakukan root.
8. Pilih salah satu antara "aragon dan gandalf". jika gagal ganti pilihan berikutnya, dan setelah berhasil muncul akan gambar seperti dibawah ini.
9. Klik "ok" pada srsroot tersebut, maka srsroot akan melakukan proses dan kalian tunggu sampai selesai.
10. Apabila sudah selesai, restart android kalian dan lihat apakah sudah berhasil di root.
11. Selesai cara kedua.
Cara ke 3, ini dari blog agan haryo (madingandroid.blogspot.com dan berhasil katanya si agan, ane cuman share aja disini).
1. Install root master yang sudah agan unduh di android kalian, kemudian jalankan aplikasi root master.
2. Jika sudah masuk ke dalam aplikasi, kalian akan melihat tulisan bahasa cina. tulisan itu hanya bahasanya saja.
3. Kalian lihat di sana kemudian klik tombol "mulai root". muncul 2 opsi, disini kalian pilih "root". kemudian akan muncul lagi 2 opsi, disini kalian pilih "batal".
4. Tunggu sebentar, jika sudah selesai kembali dengan menekan tombol "home" kemudian masuk ke app drawer. lihat disana apakah sudah ada aplikasi dengan nama "perizinan ruman tangga" sudah terpasang atau belum. jika sudah ada, berarti android kalian sudah berhasil di root.
Bagaimana? sudah bisakah android kalian di root. mudah-mudahan cara ini bisa me-root sony xperia e c1505 kalian. akhirnya cukup sekian artikel tentang Cara Root Android Sony Xperia E C1505 ini. semoga bisa bermanfaat dan berguna untuk kalian semua. terima kasih sudah berkunjung.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar