Update BBM 2.5.0.32 Terbaru, Ada Fitur Pesan Setan Sampai Stalking - Baru-baru ini BlackBerry Messenger melakukan update minor dengan membawa sejumlah fitur yang unik. Fitur-fitur tersebut merupakan wujud respon dari pihak BBM terkait permintaan peningkatan privasi dari pengguna BlackBerry Messenger. Apa saja fitur terbaru itu?
Timed Messages a.k.a Pesan Setan
User kini dapat mengatur berapa lama pesan yang dikirim ke pengguna lain muncul dalam obrolan. Setelah waktu yang di set habis, pesan tersebut otomatis akan hilang dengan sendirinya. Uniknya lagi, secara otomatis BBM akan memberi notifikasi kepada user jika pengguna yang mendapatkan pesan mengambil screenshot chat tersebut.
Sebagian pengguna menyebut fitur Timed Messages ini sebagai Pesan Setan karena pesan-pesan yang diterima dapat hilang sewaktu-waktu.
Message Retraction a.k.a Pencabutan Pesan
Fitur yang paling dinantikan dalam update minor kali ini yaitu Message Retraction. Jika pada versi BBM sebelumnya pengguna yang ingin menghapus pesan harus melakukan 'End Chat', kini menghapus pesan bisa dilakukan satu per satu. Caranya, tekan dan hold pesan yang di maksud kemudian pilih Retract Message.
Changelog Lengkap BBM 2.5.0.32
- Timed Messages (Pesan Setan)
- Message Retraction (Pencabutan Pesan)
- Quicker Sticker Picker (Sticker Instant) - Peningkatan menu Sticker dengan membuat kolom Sticker menjadi lebih simple
- HD Picture Transfer - Pengguna dapat mengirim dan meminta foto yang dikirim dalam ukuran / resolusi yang sebenarnya
- Discover Music (Stalking) - Pengguna dapat melihat lagu apa yang sedang didengar oleh pengguna lain dari Feeds, begitu pula sebaliknya
Fitur selengkapnya dapat dilihat dari halaman BBM Official di Google Play (https://play.google.com/store/apps/details?id=com.bbm).
Bagi pengguna yang masih menggunakan BBM versi lama dapat melakukan update langsung dari aplikasi Google Play Store untuk dapat menikmati fitur terbaru ini. Fitur tersebut hanya dapat digunakan oleh sesama user yang sudah melakukan update ke BBM 2.5.0.32.
Sayangnya, fitur-fitur diatas hanya dapat dinikmati secara gratis selama tiga bulan kedepan. Selanjutnya, akan ada fitur premium subscription yang diberikan BBM agar pengguna dapat menikmati seluruh fitur yang ada, tentunya dengan sedikit biaya yang harus dikeluarkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar