Sabtu, 13 Desember 2014

Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

Cara Setting/Hubungkan Joystick Di Sony Xperia - Halo semuanya, artikel dari ini-gadgetku kali ini adalah berupa tutorial bagi kalian yang mempunyai perangkat sony xperia. Kenapa? dengan bantuan sebuah joystick playstation kita bisa menghubungkan perangkat dengan sebuah joystick. Perangkat controller yang digunakan xperia harus khusus yaitu joystick dualshock 3, itu adalah joystick yang akan kita sinkronisasikan dengan xperia.

Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

Video game kini telah berkembang dengan pesat dan mulai menjalar ke perangkat-perangkat mobile. Dengan pernyataan tersebut, perusahaan asal Jepang yaitu Sony berupaya untuk memenuhi kebutuhan para mobile gamer dengan membangun sebuah perangkat controller yang akan disebut DualShock 3 khusus untuk produk-produk Xperia.

Controller ini telah muncul terlebih dahulu untuk PlayStation 3, namun Sony Mobile tetap ingin memberikan kenyamanan kepada para pengguna smartphone-nya. Hal ini tentunya akan sangat memuaskan para pengguna perangkat Sony Xperia dalam memainkan game-game di perangkat Xperia dengan menggunakan perangkat nirkabel.

Nah, bagaimana cara melakukan sinkronisasi antara perangkat controller dengan sony xperia? Berikut caranya;

  • Pertama siapkan peralatan seperti dualshock 3 sama sony xperia kalian tidak lupa kabel OTG.
  • Pada xperia, masuk ke bagian menu lalu pilih opsi "setting/setelan".
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

  • Pilih "konektivitas Xperia™/Xperia™".
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

  • Berikutnya, tap pada opsi "How to connect a controller".
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

  • Seketika tampilan akan berubah, pada mode ini kalian diharuskan untuk melakukan penyambungan controller dualshock 3 yang sudah disiapkan.
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

  • Hubungkan dualshock 3 dengan menggunakan kabel OTG (on the go).
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

  • Lalu, tap opsi "next" untuk melanjutkan ke tahapan berikutnya lalu tunggu sampai sinkronisasi selesai dilakukan.
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

  • Proses setting perangkat controller berhasil dilakukan, sekarang kalian bisa menggunakan dualshock 3 untuk bermain di xperia.

Untuk kalian yang sudah bermain game dan ingin menonaktifkan perangkat controller, dapat dimatikan dengan masuk ke opsi "setting/setelan" kemudian "konektivitas Xperia™/Xperia™" setelah itu pilih opsi "power off". Seketika sambungan dualshock 3 akan dinonaktifkan.

Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia
Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

Tapi kalian yang ingin bermain kembali menggunakan controller, tinggal menyalakan kembali dualshock yang sebelumnya sudah di sinkronisasi. Secara otomatis kedua perangkat akan terhubung kembali.

Cara Setting / Hubungkan Joystick Di Sony Xperia

Demikian artikel singkat mengenai cara setting/hubungkan joystick di sony xperia. Semoga bisa bermanfaat dan berguna untuk kalian semua. Terima kasih sudah berkunjung. See you next time.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar